ANALISIS PENGELOLA ALOKASI DANA DESA DI DESA NGAL KECAMATAN UNGAR KABUPATEN KARIMUN TAHUN 2018
Abstract
Analisis Pengelolaan Alokasi Dana Desa Di Desa Ngal Kecamatan Ungar Kabupaten Karimun Tahun 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Ngal, Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun tahun 2018. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian pada analisis pengelolaan ADD di Desa Ngal, Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang sudah di dapat dianalisis dengan menggunakan langkah-langkah meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan pengelolaan ADD di Desa Ngal harus melibatkan tokoh masyarakat saat melakukan MusrembangDes untuk membahas pengelolaan ADD. Adapun dalam mendukung proses pengelolaan ADD Pemerintah Desa Ngal harus memperhatikan kebutuhan masyarakat melaikan keinginan masyarakat serta memperhatikan faktor-faktor pendukung dan penghambat agar pelaksanaan pengelolaan ADD dapat berjalan dengan baik. Selaian itu, Pemerintah Desa Ngal untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) harus melibatkan pemuda-pemuda asal daerah yang berpendidikan tinggi untuk membangun Desa Ngal, Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.46730/jiana.v19i1.7959
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2021 JIANA ( Jurnal Ilmu Administrasi Negara )
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.